AKSI MASSA BLOKIR JALAN KOTA PARE-PARE LUMPUH TOTAL


" Kapolres Pare-pare Belum Mau Dimintai Konfirmasi Terkait Pemblokiran Jalan Karena Masih Dilapangan "

Ratusan massa Blokir Jalan di pintu gerbang kota Pare-pare

NEWSULSEL.com, Pare-pare - Ratusan massa salah satu kandidat pilwalkot di Kota Pare-pare, Sulawesi Selatan, memblokir akses jalan masuk ke kota dengan membakar ban bekas dan kayu.
Akibatnya arus lalulintas trans sulawesi yang masuk dan keluar kota Pare Pare lumpuh total.

Polisi bubarkan aksi massa yang menutup jalan dipintu gerbang kota Pare-pare

"Ada massa bakar ban dan menutup jalan masuk kota Pare-pare," kata salah seorang warga Pare-pare, Kamis 05 Juli 2018 yang di tanyai pengguna jalan hendak ke Sulbar.

Ahmad mengatakan lokasi persis aksi ini terjadi di daerah Lumpue yang juga merupakan gerbang masuk kota Pare-pare yang berbatasan dengan Kabupaten Barru.


Video pembubaran aksi yang di warnai ketengangan digerbang kota pare

Menurutnya, massa ini belum diketahui dari mana asalnya. Tetapi, Ahmad menyebut hal itu terjadi akibat hasil Pilwalkot Pare-pare. "Bahkan semalam di depan kantor Panwaslu Pare-pare juga terjadi aksi yang sama. ucapnya.

Kapolres Pare-pare AKBP Pria Budi belum mau dimintai konfirmasi terkait pemblokiran jalan dan menyebut dirinya masih berada di lapangan.

"Nanti saja, saat ini saya sedang sibuk," kata Pria lewat sambungan telepon.

Perlu diketahui, Pilwakot Pare-pare diikuti oleh dua paslon yaitu Taufan Pawe-Pangerang Rahim dan Faisal Andi Sapada dan Asriadi Samad.....(Wr/Ns.c).



Lp. Korwil Ns.c
Editor. Andi PW

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.