TIM JIBOM AMANKAN BENDA MIRIP RUDAL KE MAKOSAT BRIMOB POLDA SULBAR
"Diduga Sonar Bawah Air Untuk Mencari Beep Yang Dikeluarkan Black Boox, Tidak Mengandung Bahan Peledak Dan Berbahaya "
Ns.com, Sulbar - Majene Jumat (13/10) Sekitar pukul 10:00 witaTim Jibom Brimob Polda Sulawesi Barat amankan benda mirip Rudal yang ditemukan Muhlis 34 tahun, nelayan warga Dusun Balombong Utara Desa Balombong Kecamatan Pamboang 7 tahun lalu mengapung dipinggir laut.
Temuan benda menyerupai Rudal panjang 117 cm, berat sekitar kurang lebih 8 kg ,lebar 15 cm. disimpan Muhlis dan dilaporkan Hamka 24 tahun Ketua BPD Desa Balombong ke Polsek Pamboang, Kabupaten Majene.
Setelah di lakukan pengecekan langsung oleh tim jibom serta Intelmob yang dipimpin Kasat Brimob Polda Sulbar terhadap benda tersebut di polsek pamboang dinyatakan benda tersebut di duga Sonar bawa air untuk mencari beep yang dikeluarkan oleh black boox di prediksi tidak berbahaya dan tidak mengandung bahan peledak.
Mesti telah di lakukan pemeriksaan dan pengukurun benda yang menyerupai Rudal tersebut di amankan ke Makosat Polda Sulbar untuk di lakukan penelitian lebih lanjut......(Wr/Ns.c).
Lp. Pong/Liwang
Editor. Andi PW
Editor. Andi PW
Tidak ada komentar: