GEMPA BUMI BERKEKUATAN 6,6 SR GUNCANG KABUPATEN POSO SELAMA 20 DETIK

" Goncangan Gempa Tidak Berpotensi Sunami, Juga Dirasakan Warga Palu, Sigi dan Morowali"


Ns.com, Poso Sulteng - Senin (29/5/2017) BMKG telah melaporkan kejadian gempa dengan kekuatan 6,6 SR dengan pusat gempa di 38 kilometer Barat Laut Poso, 58 kilometer Timur Laut Sigi atau 75 kilometer di Tenggara Palu Provinsi Sulawesi Tengah pada Senin (29/5/2017) pukul 21.35 WIb. Pusat gempa di darat pada kedalaman 10 kilometer. Gempa tidak berpotensi tsunami.

Posko BNPB telah mengkonfirmasi BPBD. Berdasarkan laporan sementara gempa dirasakan kuat selama 20 detik. Warga panik dan berhamburan keluar rumah di Kabupaten Poso. Sementara itu masyarakat di Sigi, Palu dan Morowali Utara merasakan gempa sedang selama 5 detik. Sebagian masyarakat keluar rumah.

Masyarakat masih berada di luar rumah karena terjadi gempa susulan dengan kekuatan 5 SR berpusat di 51 kilometer Timur Laut Sigi Provinsi Sulawesi Tengah pada kedalaman 10 kilometer pada Senin (29/5/2017) pukul 21.53 Wib. Ditinjau dari kedalaman hiposenternya, gempabumi ini merupakan  gempabumi dangkal akibat aktivitas Sesar Lokal.

Berdasarkan analisis peta gempa dirasakan keras dengan intensitas V-VI MMI di Kabupaten Poso meliputi wilayah di Poso, Poso Pesisir Utara, Poso Pesisir, Sausu, Torue dan Lore Timur. Beberapa daerah yang merasakan gempa adalah:

-  Palu dan Sigi, dalam skala intensitas III-IV MMI (ringan). - Toli-Toli, Pasang Kayu dan Tana Toraja, dalam skala intensitas III MMI (lemah). - Gorontalo, Boalemo dan Bone Bolango, dalam skala intensitas II-III MMI (lemah). - Palopo, Masamba dan Balikpapan, dalam skala intensitas II MMI. Di daerah ini guncangan gempabumi dilaporkan dirasakan oleh banyak orang.

BPBD masih melakukan pemantauan di lapangan. Belum ada laporan kerusakan dan korban jiwa. Daerah yang memiliki intensitas gempa VI MII umumnya mengalami kerusakan bangunan yang kontruksinya sederhana. Masyarakat dihimbau untuk tetap tenang dan tidak terpancing isu tsunami. Tidak ada potensi tsunami terkait gempa 6,6 SR dan susulannya.

Dampak gempa akan disampaikan berikutnya. Posko BNPB masih terus memantau perkembangan penanganan dampak gempa dengan berkoordinasi dengan BPBD dan usur lainnya....Wr/Ns.c).



LP. Sutopo Purwo Nugroho
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB

Editor. Andi PW

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.